PERBANDINGAN SIFAT KUALITATIF AYAM ARAB GOLD DAN SILVER DI DESA PURWODADI, RINGINREJO, KEDIRI

Authors

  • Ardyah Ramadhina Irsani Putri
  • Ahmad Shodiq Universitas Brawijaya
  • Restu Aditya Pratama Universitas Brawijaya
  • Sirojul Munir Brawijaya University

DOI:

https://doi.org/10.33474/rekasatwa.v4i1.15703

Keywords:

Ayam Arab, sifat kualitatif, kulit, paruh

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sifat kualitatif pada ayam arab gold dan silver di Desa Purwodadi, Kecamatan Ringinrejo, Kabupaten Kediri. Penelitian ini dilakukan dengan mengambil sampel 20 ekor ayam arab betina gold dan 20 ekor ayam arab betina silver dari 5 peternak. Sifat kualitatif yang diteliti adalah warna bulu leher, warna paruh, warna shank, warna kulit, dan bentuk jengger. Hasil penelitian menunjukkan terdapat persamaan dan perbedaan antara ayam arab gold dan silver. Persamaan dan perbedaan ini didasari oleh perbedaan genetik dari masing-masing jenis ayam. Persamaan ayam arab gold dan silver terdapat pada warna kulit, warna shank, bentuk jengger dan warna paruh, sedangkan perbedaan terdapat pada warna bulu leher. Secara fenotip ayam arab gold bulu berwarna coklat, kulit berwarna puith, paruh dan shank berwarna hitam, bentuk jengger tunggal (90%) dan pea (10%). Sedangkan ayam arab silver memiliki bulu dan kulit berwarna putih, paruh dan shank berwarna hitam, bentuk jengger tunggal (70%) dan pea (30%).  

References

Edowati, E., Tumbal, E. L. S., dan Maker, F. M. 2019. Penampilan sifat kualitatif dan kuantitatif ayam kampung di Distrik Nabire Kabupaten Nabire. Jurnal FAPERTANAK: Jurnal Pertanian dan Peternakan. 4(1): 50-57.

Gunawan, E., Kaharuddin, D., & Kususiyah, K. 2018. Performans keturunan Ayam Arras dengan Ayam Arab (Ayam Ketarras) umur 2-12 minggu. Jurnal Sain Peternakan Indonesia. 13(1): 89-100.

Indra, G. K., Achmanu, A., & Nurgiartiningsih, A. 2013. Performans produksi ayam Arab (Gallus turcicus) berdasarkan warna bulu. TERNAK TROPIKA Journal of Tropical Animal Production.14(1): 8-14.

Kusnadi, H., Yesmawati, Y., & Robiyanto, R. 2019. Potensi solid fermentasi mensubstitusi jagung pada efisiensi protein dan energi pakan Ayam Arab fase grower. In Seminar Nasional Lahan Suboptimal. 495-501.

Nataamijaya, A., G. 2010. Pengembangan potensi Ayam lokal untuk menunjang peningkatan kesejahteraan Petani. Jurnal Litbang Pertanian. 29(4):131-138.

Puteri, N. I., Gushairiyanto dan Depiso. 2020. Growth patterns, body weight, and morphometric of KUB Chicken, Sentul Chicken and Arab Chicken. Buletin Peternakan. 44(3): 130-135.

Rasyaf, M. 2011. Beternak Ayam Kampung. Jakarta: Penebar Swadaya.

Sartika, T., Iskandar, S., dan Tiesnamurti, B. 2016. Sumberdaya genetik ayam lokal Indonesia dan prospek pengembangannya. Indonesian Agency for Agricultural Research and Development Press, Jakarta, Indonesia.

Sartika, T., Wati, D. K., Rahayu, H. I., & Iskandar, S. 2008. Perbandingan genetik eksternal ayam wareng dan ayam kampung yang dilihat dari laju introgresi dan variabilitas genetiknya. JITV. 13(4): 279-287.

Tamzil, M. H., Haryani, N. K. D., & Jaya, I. N. S. 2018. Research article polymorphism of qualitative traits of Arabic Chicken: A case study in Istiqomah Farmer Group, Dasan Cermen, Mataram, West Nusa Tenggara, Indonesia. Int. J. Poult. Sci. 17 (8): 378-384.

Tamzil, M. H., Jaya, I. N. S., & Indarsih, B. 2021. Identifikasi perubahan sifat kualitatif Ayam Arab:

studi kasus pada peternakan Ayam Arab penghasil telur di desa Beber, Mantang Lombok. Jurnal Ilmu dan Teknologi Peternakan Indonesia. 7(2).

Yumma, M.,H., Zakaria, A., dan Nurgiartiningsih V., M., A. 2014. Kuantitas dan kualitas telur

Ayam Arab (Gallus turcicus) silver dan gold . JIIP. 23 (2): 19 - 24

Downloads

Published

2022-06-30

How to Cite

Putri, A. R. I., Shodiq, A., Pratama, R. A., & Munir, S. (2022). PERBANDINGAN SIFAT KUALITATIF AYAM ARAB GOLD DAN SILVER DI DESA PURWODADI, RINGINREJO, KEDIRI. REKASATWA : Jurnal Ilmiah Peternakan, 4(1), 36–42. https://doi.org/10.33474/rekasatwa.v4i1.15703