ANALISIS KANDUNGAN MIKROPLASTIK PADA BEBEK (Anas platyrhynchos domesticus) STUDI KAJIAN TINGKAT PENCEMARAN PLASTIK DI TERNAK UNGGAS AIR

Authors

  • Yustian Dwi Cahyo Universitas Islam Malang, Indonesia
  • Nahdlatul Ummah Universitas Islam Malang, Indonesia
  • Mohammad Ikbal Universitas Islam Malang, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33474/rekasatwa.v2i2.9026

Keywords:

mikroplastik, bebek, pencemaran, unggas air

Abstract

Sampah plastik merupakan salah satu permasalahan yang dihadapi oleh bangsa Indonesia saat ini. Bukan hanya karena jumlahnya yang melimpah akan tetapi, akibat yang ditimbulkan berupa pencemaran lingkungan khususnya perairan yang mencakup sungai, danau dan laut. Bebek merupakan salah satu unggas air yang berpotensi pertama kali terkena paparan limbah mikroplastik. Sampai saat ini belum ada penelitian tentang kandungan mikroplastik pada saluran pencernaan bebek. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya kontaminan mikroplastik dan kandungan mikroplastik pada saluran pencernaan unggas air bebek ( Anas platyrhynchos domesticus ) dan menganalisa efek mikroplastik terhadap pola perubahan manajemen pemeliharaan bebek. Metode yang digunakan adalah Metode Survey. Data yang diperoleh dianalisis statistic deskriptif dan t-test untuk memeriksa adanya perbedaan parametric. Pada pengamatan jumlah mikroplastik dilakukan dengan cara ekstraksi komponen biologi menggunakan larutan KOH 10 % pada sampel saluran pencernaan bebek dan pada sampel tanah/pasir menggunakan larutan NaCl pekat. Sampel bebek diambil berdasarkan wilayah pemeliharaannya. Wilayah I (kontrol) adalah wilayah dimana bebek yang dipelihara dengan sistim intensif, Wilayah II bebek dipelihara semi intensif di lingkungan dekat persawahan, Wilayah III Bebek dipelihara di lingkungan padat penduduknya. Hasil dari penelitian ini untuk sampel tanah/pasir  pada wilayah I rata-rata jumlah mikroplastik (partikel/ml) 23,33, wilyah II : 67,78 dan wilayah III : 80. Jumlah rata-rata mikroplastik pada saluran pencernaan bebek (partikel/ bebek) pada wilayah I : 2,7, II : 6,7 dan III : 5,3. Kesimpulan adalah jumlah mikroplastik terbanyak diperoleh pada tanah di wilayah padat penduduknya. Pada kontrol masih ditemukan mikroplastik pada saluran pencernaan bebek. 

References

Claessens, M., Van Cauwenberghe, L.,Vandegehuchte, M.B., Janssen, C.R., 2011. New

techniques for the detection of microplastics in sediments and field collected organisms. Mar.Pollut. Bull. 70, 227-233.

Jamback.2015. Plastic Waste Inputs From Land Into The Ocean. Sciencemag.org. 768-769

July Fiani Putri, Caesar (2017), Identifikasi Keberadaan dan Jenis Mikroplastik Pada Ikan Bandeng (Chanos chanos, Forskal) di Tambak Lombok, Semarang. Other thesis, Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Katolik Soegijapranata.

Lusher AL, McHugh M, Thomson RC. 2013. Occurrence of microplastic in the gastrointestal tract of pelagic and demersal fish from the English Channel.

Marine Pollution Bulletin. 67: 94-99.

Moore, C.J., Lattin, G.L.,Zellers, Zellers, A.F.,2004. Quantity and Type of Plastic Debirs flowing from to urban rivers to coastal waters and beaches of southern California.J. Integr. Coast. Zone Manang. 11 (1), 65-73

Possato PE, Barletta M, Costa MF, Ivar do Sul JA, Dantas DV. 2011. Plastic debris ingestion by marine catfish:an unexpected fisheries impact. Marine pollution bulletim. 62 (5) : 1098-1102

Thompson, R.C., Olsen, Y., Mitchell, R.P., Davis,A., Rowland, S.J., John, A.W.C.,

McGonigle, D.,Russell, A.E., 2004. Lost at Sea: where is all theplastic?

Science 304 (5672), 838

Thompson, R.C., Olsen,Y., Mitchell, R.P., Davis , A., Rowland, S.J., John, A. W.C., McGonigle, D., Russell, A.E.,2004. Lost at Sea: where is all the plastic?Science 304 (5672),838

Thompsoson,R.C., Moore, C.J., vom Saal,F.S., Swan, S.H.,2009.Plastic, the environtment and human health: current consensus and future trends. Philos. Trans. R. Soc. B364,2153-2166

Downloads

Published

2020-12-15

How to Cite

Cahyo, Y. D., Ummah, N., & Ikbal, M. (2020). ANALISIS KANDUNGAN MIKROPLASTIK PADA BEBEK (Anas platyrhynchos domesticus) STUDI KAJIAN TINGKAT PENCEMARAN PLASTIK DI TERNAK UNGGAS AIR. REKASATWA : Jurnal Ilmiah Peternakan, 2(2), 90–96. https://doi.org/10.33474/rekasatwa.v2i2.9026