Aplikasi Teknik Sistem Intensifikasi Potensi Lokal (Siplo) dan CaCl2Terhadap Kualitas dan Hasil Produksi Tanaman Selada (Lactuca Sativa L.)

Authors

  • Mohammad Fadli Fakultas Pertanian UNiversitas Islam Malang
  • Siti Asmaniyah Mardiyani
  • Sugiarto Sugiarto

DOI:

https://doi.org/10.33474/folium.v2i2.1006

Abstract

Selada (Lactuca sativa L) merupakan salah satu komoditas hortikultura yang memiliki prospek dan nilai komersial yang cukup baik. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan produktifitas dan kualitas tanaman selada dengan mengkombinasikan berbagai interval induksi aplikasi Sistem Intensifikasi Potensi Lokal (SIPLO)  dan larutan CaCl2. Data yang diamati dianalisis menggunakan uji F dengan taraf signifikan 5%, jika terdapat pengaruh yang nyata maka dilakukan uji lanjut menggunakan uji Duncan (DMRT) pada taraf 5%. Uji regresi dilakukan untuk menentukan tingkat dosis optimum interval aplikasi SIPLO. Hasil analisis menunjukkan bahwa secara terpisah perlakuan aplikasi larutan CaCl2 konsentrasi 2% memberikan hasil terbaik pada variabel pertumbuhan (tinggi tanaman dan luas daun). Hasil berat ekonomis terbaik terdapat pada kombinasi perlakuan Interval induksi aplikasi SIPLO 5 hari sekali dan tanpa aplikasi larutan CaCl2. Kombinasi interval aplikasi SIPLO dan aplikasi larutan CaCl2 memberikan hasil kadar air terbaik pada perlakuan interval aplikasi SIPLO 3 hari dan aplikasi larutan CaCl2 konsentrasi 2%).

Keyword: Selada, SIPLO, larutan CaCl2, Lactuca sativa L

References

Kementrian Perdagangan Republik Indonesia. 2013. Ekspor Non-migas Utama. http://www.kemendag.go.id (10 Januari 2108).

Nazaruddin., 2003. Budidaya dan Pengaturan Panen Sayuran Dataran Rendah. Penebar Swadaya, Jakarta. 50 Hal

Salisbury, F. B., C. W. Ross. 2002. Fisiologi Tumbuhan Jilid III. Institut Teknik Bandung. Bandung. 120 Hal

Sugiarto, R. Sulistiono, Sudiarso,Soemarno. 2013a. Local potential Intensification system (SIPLO) the sustainable management of soil organic potatoes. International Journal Of Engineering and Science. 2(9): 51-57.

Sugiarto, R. Sulistiono, Sudiarso, Soemarno. 2013b. Land Management and Local Resources in Sustainable Organic Potato Farming Systems in Batu.Indonesia. International Journal of Ecosystem. 3(5): 132-139.

Downloads

Published

2018-08-25

How to Cite

Fadli, M., Asmaniyah Mardiyani, S. and Sugiarto, S. (2018) “Aplikasi Teknik Sistem Intensifikasi Potensi Lokal (Siplo) dan CaCl2Terhadap Kualitas dan Hasil Produksi Tanaman Selada (Lactuca Sativa L.)”, Folium : Jurnal Ilmu Pertanian, 2(2), pp. 42–53. doi: 10.33474/folium.v2i2.1006.